Pertemuan Rutin TP PKK Desa Wonolelo
Agenda Pertemuan Rutin Tim Penggerak PKK Desa Wonolelo yang rutin dilaksanakan setiap tanggal 7 setiap bulannya di Pendopo Balai Desa Wonolelo. Hari ini dilaksanakan senin ( 07/01/2019 ).
Dalam sambutannya Ibu Ketua Tim Penggerak PKK Desa Wonolelo Ibu Ermawati Akhmat Furqon menyampaikan penyegaran pengurus Tim Penggerak PKK periode 2019-2025 dari susunan pengurus inti sampai dengan ketua dan anggota pokja I-IV. Beliau juga menyampaikan program kerja yang akan dilaksanakan selama periode tersebut. Disamping itu beliau juga menggambarkan tentang keluarga yang ideal yang diantaranya keluarga yang punya visi dan misi dalam keluarga.
Beliau juga menyiapkan beberapa doorprice pada pertemuan kali ini yang dibagikan kepada sebagian anggota yang datang awal dan bisa menjawab pertanyaan yang disampaikan oleh ketua TP PKK.
Pertemuan ini dihadiri oleh Pengurus TP PKK Desa Wonolelo, Perwakilan dari Pengurus PKK Dusun se Desa Wonolelo.
Kirim Komentar
Komentar baru terbit setelah disetujui Admin